Pages

Sabtu, 21 Juli 2012

Industri Rumah Tanggan Kacang Atom

 
 
A.            SEJARAH PENDIRIAN PERUSAHAAN
Pada perkembangan pertengahan tahun 1992, dimulai awal bisnis dari kacang GDR. Tak pernah terfikir oleh Bapak Kemrizal untuk beralih dari Bisnis Pakaian menjadi Bisnis Kacang. Dari realita yang dilihatnya, Bapak Kemrizal menganggap bahwa bisnis yang cocok untuk mendapatkan untung dengan pasar yang menjanjikan adalah jual beli pakaian. Namun, setelah dijalani sebagai penjualan pakaian, menjual pakaian tidak menjanjikan. Hal tersebut dapat dilihat dari laporan laba rugi penjualan. Selama itu, Bapak kemrizal terus mencoba bertahan untuk menjalankan usahanya. Atas inisiatif istri dari Bapak Kemrizal, Ibu Jasmila memulai untuk mencari cara sebagai penyeimbang atas rugi yang diperoleh dari penjualan pakaian. Perlahan dimulailah usaha rumahan yang dikelolanya sendiri yaitu, pembuatan kacang atom. Dengan modal yang minimal, Ibu Jasmila tidak menyerah untuk usaha sampingannya tersebut. 1 Kg (Satu Kilogram) yang menjadi awal langkah coba-coba ternyata membuahkan hasil yang tidak diharapkan. Akhirnya hanya dinikmati anggota keluarga. Ibu Jasmila selalu optimis menerima kritikan dan saran yang diberikan para penikmat kacang atom. 1 Kg (Satu Kilogram) lagi dicoba untuk menjadi lebih baik. Hingga setelah beberapa kali mencoba, tanpa memikirkan modal yang dikeluarkan Ibu Jasmila mendapatkan rasa dengan bumbu yang pas dan gurih.

Disamping usaha pakaian Bapak Kemrizal telah mati, Ibu Jasmila semakin fokus untuk memulai bisnis Kacang Atom bukan sebagai usaha sampingan, tapi usaha keluarga. 5 Kg (Lima Kilogram) diproduksinya dari sisa rugi penjualan kain. Kacang tersebut dipasarkan secara kecil-kecilan, seperti warung-warung sekitar rumah, tepatnya di Koto Tuo, Panyalaian Padang Panjang. Keluarga Bapak Kemrizal tak berharap banyak, tapi ternyata diluar dugaan berhasil terjual laris. Untung yang didapatnya langsung dimasukkan sebagai modal dan berulang secara terus menerus. Berkat usaha yang fokus dan profesional Keluarga Kemrizal berhasil menguasai Padang Panjang dan sudah mulai dikirim ke Bukit Tinggi, Solok, dan daerah Sumbar Lainnya. Akhirnya seiring waktu berlalu, tidak hanya Kacang Atom, tapi juga Kacang Telur dan Stick diproduksi bersama adik-adiknya.

 Pada tahun 2005 baru mulai diperoleh Hak Paten, SIUP sebagai perizinan dari Dinas Kesehatan RI No. P-IRT 215130508230 atas nama GDR (Gian & Resa) yang  GURIH DAN RENYAH. Sejak saat itu GDR sudah dikenal Sumbar, Jambi, Pekanbaru, Medan, Mentawai dengan impor bungkus plastik dari Medan.  

A.             VISI DAN MISI PERUSAHAAN

a.  VISI
“Memproduksi dan Menjadikan GDR sebagai buah tangan khas Padang Panjang”
b.  MISI
a)        Meningkatkan Kualitas Produksi Dan Kinerja Karyawan
b)       Memproduksi Makanan Ringan Yang Sehat Tanpa MSG, Bahan Pengawet, Dan Pewarna Buatan.
c)         Menciptakan GDR Dengan Aneka Rasa

B. STRUKTUR ORGANISASI ATAU KELOMPOK KERJA

          Pimpinan                  : KEMRIZAL
            Koordinator              : JASNILA
            Keuangan                  : RESTI YULI ASTARI
            Total karyawan         : 19 0rg


C. PRODUK
Perusahaan ini memiliki 3 macam produk, tetapi 1 macam produk yang diolah sendiri dan 2 produk lainnya dari produsen lain (kerabat) tetapi memakai nama dari GRD tersebut.
Produknya ialah :
1.      Kacang Atom GDR
2.      Kacang Telor GDR
3.      Stick GDR


v  Bahan- bahan Pembuatan Kacang Tom GDR
§  Kacang pilihan
§  Tepung Tapiola
§  Kencur
§  Bawang Merah
§  Bawang Putih
§  Telur
§  Garam

v  Peralatan Yang Digunakan
§  Mesin Pencetak (Molen)
§  Alat Penggorengan
§  Alat Pengering
§  Mesin Pembungkus



Perusahaan industri rumah tangga GDR ini memproduksi kacang atom yang gurih dan renyah. Karena kacang atom GDR ini dibuat dari bahan-bahan yang berkualitas dan tanpa MSG, tanpa bahan pengawet dan tanpa bewarna buatan.
Dalam pembuatannya, para karyawan bisa memproduksi 1 ton per hari dan rata-rata kacang atom GDR inio berhasil terjual 300 Tim per hari

A.            BAHAN BAKU
a.       Tapioka  ( Medan Dan Lampung)
b.      Kacang  (Dumai)
c.       Minyak  (Bukittinggi)
d.      Plastik  ( Medan)



B. HARGA
Dalam penyaluran produk-produk GDR ini, perusahaan memakai sistem DO. Sistem DO yaitu dimana semakin banyak distributor mengambil produk GDR maka harganyapun semakin murah. Sistem perusahaan ini tidak mengenal  istilah HUTANG, namun semua retailer membeli barang secara tunai dan langsung ke tempat produksi, kecuali untuk daerah luar kota akan dikirim melalui distributor yang telah di tunjuk.
Adapun harga untuk produk ini adalah :
·         1-5 Tim            = 88.000 / Tim
·         6-10 Tim          = 87.500 / Tim
·         11-99 Tim        = 86.000 / tim
·         +100 Tim         = 85.000 / Tim

Dimana 1 TIM itu terdapat 10 Pack dan 1 pack itu terdapat 25 bungkus kecil-kecil.


C. DISTRIBUSI
Pendistribusian produk GDR ini telah meluas ke seluruh daerah di Sumatera Barat. Tidak hanya itu produk ini jga sudah sampai ke berbagai Provinsi antaranya,  Riau ( Pekanbaru), Sumatera Utara ( Medan ), Mentawai, Jambi.

D.            PROMOSI
Advertising ( Iklan )
-          Iklan Koran
-          Iklan Radio



E. ALAMAT PRODUKSI
Jln. Padang Panjang – Bukittinggi KM 4 Pasa Rabaa Panyalaian
Kec. X Koto Kab Tanah Datar Sumatera Barat
Telp. (0752) 84503,HP 08126709199

7 komentar:

  1. barang kali butuh di kirim kacang segera hub kami,karna saya mempunyai kacang.berbagai macam2 type,segera hub saya.087822999984/0818032326280

    BalasHapus
  2. minta datanya ning..judul TA zan tentang iko lo..:D

    BalasHapus
  3. Maaf pak untuk per ball atau kemasan 5 kg hrga brapa ya?dari dani kota kudus.

    BalasHapus
  4. Kalo boleh tau berapa harga mesin pembuatan kacang atom?

    BalasHapus
  5. Kalo boleh tau berapa harga mesin pembuatan kacang atom?

    BalasHapus
  6. Kacang yg bungkus kecil GDR 500perak enak banget, jgn dirubah lg rasanya..
    Saya sangat ahli dlm merasakan makanan.
    Semoga sukses ..

    BalasHapus
  7. Harrah's Cherokee Casino Resort - MapyRO
    › harrahs-cherokee-casino 삼척 출장샵 순천 출장샵광양 출장마사지 harrahs-cherokee-casino Harrah's Cherokee 남원 출장샵 Casino Resort - TripYRO 문경 출장마사지

    BalasHapus